Warga Tempatan Tak Lolos PPDB, Kepsek SMAN 8 Bungkam | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Warga Tempatan Tak Lolos PPDB, Kepsek SMAN 8 Bungkam

Senin, 25 Juli 2022 | 19:52 WIB




Riauantara.co.| Pekanbaru - Salah satu warga tempatan, Irsyad (58) mengaku kecewa terhadap SMAN 8 Pekanbaru. Pasalnya, sebagai warga tempatan, anaknya justru tak  lolos melalui jalur Zonasi pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) TA 2022/2023 di sekolah yang beralamat di Jalan Abdul Muis Pekanbaru.


"Ini sungguh mengecewakan. Kami yang terhitung warga tempatan, anak kami tak lolos PPDB. Sementara teman-temannya yang KK nya berdomisili di sekitar Pandau sana bisa lolos lewat jalur Zonasi," ucapnya disela -sela penantiannya menunggu wakil ketua DPRD Riau Agung Nugroho yang tengah rapat Banggar, guna mengadukan masalah yang ia hadapi tersebut.


Irsyad mengatakan, pada dasarnya pihaknya berterima jika anaknya dinyatakan tak lolos PPDB sepanjang penyeleksian yang dilakukan pihak SMAN 8 Pekanbaru bertindak fair. 


"Kalau memang PPDB di SMAN 8 betul-betul fair, saya mau tantang. Berani nggak mereka buka semua data siswa yang lolos PPDB lewat jalur Zonasi," tantang Irsyad.


Sementara ketika hal itu dicoba dikonfirmasi ke Kepala sekolah (Kepsek) SMAN 8 Pekanbaru, Tavip Tria Candra, hingga berita ini dipublish masih memilih bungkam.


Terpisah, mantan ketua Komisi V DPRD Riau Edy M. Yatim saat dikonfirmasi, tidak menampik jika setiap kali PPDB selalu saja ada siswa titipan termasuk dari anggota dewan.


"Dewan-dewan ada juga nitip disitu. Kita akui itu. Kenapa, masyarakat yang tidak ada apa-apanya yang mendaftar lewat jalur Zonasi, bisa-bisa hilang nama anaknya. Ketika dipertanyakan misalnya, mereka beralasan sistim. Dan sistim itu mereka sendiri yang buat. Dan itu  bisa saja mereka rubah," ucap Edy yang kini menjadi ketua Komisi I DPRD Riau. (fin)

Bagikan:

Komentar