Gempa 5,3 SR Goyang Selatan Sumatra | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Gempa 5,3 SR Goyang Selatan Sumatra

Senin, 17 Juni 2019 | 18:54 WIB
Gempa (ilustrasi)/Ft: republika



RIAUANTARA.CO| JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis bencana gempa bumi berkekuatan 5,3 skala richter (SR) mengguncang selatan Sumatra, Senin (17/6). Kendati demikian, gempa tidak berpotensi tsunami.

Kepala Bagian Humas BMKG Akhmad Taufan Maulana mengatakan, gempa berekuatan  5,3 SR terjadi di Selatan Sumatra, Senin.

"Waktu Gempa 18:04 WIB di lintang 0,36 LS, bujur  99.00 BT dan kedalaman 23 kilometer," ujarnya, seperti dalam keterangan yang diterima, Senin (17/6/2019).

Ia menambahkan, pusat gempa ada di 105 kilometer (km) Barat Daya Pasaman Barat, Sumatra Barat (Sumbar); 115 km Barat Daya Agam, Sumbar; 130 km Barat Laut Pariaman, Sumbar; 191 km Barat Laut Padang, Sumbar, dan 1.082 km Barat Laut, Jakarta. "Gempa ini tidak berpotensi tsunami," katanya.


Sumber: republika.co.id
Bagikan:

Komentar