Walikota Pekanbaru Hadiri Ulang Tahun Pertama Kecamatan Kulim | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Walikota Pekanbaru Hadiri Ulang Tahun Pertama Kecamatan Kulim

Rabu, 12 Januari 2022 | 14:30 WIB

PEKANBARU | Riauantara.co.- Walikota Pekanbaru DR.H.Firdaus ST MT bersama seluruh unsur elemen masyarakat Kecamatan Kulim memeriahkan Milad pertamanya.


Kegiatan  ini berlangsung, Rabu pagi, (12/1/2022) bertempat di kawasan Kecamatan Kulim Pekanbaru, berjalan tertib, aman dan sukses.


Selain Kehadiran orang nomor satu di jajaran Pemerintahan kota Pekanbaru, juga tanpak, Sekretaris daerah kota (Sekdako) M.Jamil.SAg, Kapolsek Tenayan Raya Kompol, Manapar Situmeang, SIK.SH, Danpos Ramil Tenayan Raya, Ketua Pimpinan Kecamatan (PK) KNPI Kulim, Rahmad Handayani, Forum RT/RW Sekota Pekanbaru, Seluruh Kepala OPD dan Tokoh Masyarakat maupun Pemuda yang ada di wilayah Kecamatan Kulim.



Milad pertama Kecamatan Kulim, juga menghadirkan pergelaran kesenian untuk hiburan rakyat, beranekaragam kuliner khas Melayu Riau.


Walikota Pekanbaru, DR. H. Firdaus, ST. MT dalam sambutannya menyampaikan, melalui Milad pertama ini, kedepannya dapat berkembang menjadi kecamatan teladan di kota Pekanbaru.


"Hari ini, saya katakan, kulim sudah menjadi metropolitan.Tentunya kedepan diharapkan lebih berkembang lagi. Sebab saat ini fasilitas untuk masyarakat sudah sangat memadai, apa lagi Jalan Poros Pekanbaru nantinya melintasi lewat Kecamatan Kulim", ungkapnya.


Pada kesempatan ini, Camat Kulim, Marzali. Sos mengucapkan terima kasih kepada Panitia yang sudah mewujudkan acara Milad pertama Kecamatan Kulim.



"Terima kasih yang sebesar- besarnya kepada semua pihak yang sudah mensukseskan acara kita ini. Mudah-mudahan apa yang menjadi harapan Walikota Pekanbaru, dapat terujud dengan baik", Tutupnya. 



Rahmad Handayani Selaku Ketua PK KNPI Kecamatan Kulim juga turut membeeikan ucapan selamat kepada Kecamatan Kulim yang pertama.


" Selamat sukses Milad yang Pertama kepada Kecamatan Kulim, semoga dengan syukuran ini pihak Kecamatan dan PK KNPI Kulim dapat bersinergi dalam segala bidang " ucap Rahmad. **HZ

Bagikan:

Komentar