Pon Pes Al Hamidiyah Rumbai Gelar Wisuda Tahfidz Angkatan Pertama Ke-1 | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Pon Pes Al Hamidiyah Rumbai Gelar Wisuda Tahfidz Angkatan Pertama Ke-1

Jumat, 15 Juli 2022 | 10:19 WIB




Riauantara.co.| Pekanbaru - Pondok pesantren Tahfidz Al Hamidiyah Rumbai Gelar Wisuda Tahfidz 2 juz bagi santri dan santriwati yang telah menghafal Al-Qur'an pada Minggu 03 Juli 2022 lalu. wisuda tahun ini diadakan dihalaman pondok pesantren Al Hamidiyah Rumbai yang beralamat dijalan Tirtonadi GG.Arwana Rumbai kota Pekanbaru. Kegiatan wisuda ini berhasil mewisuda 15 santri yang terdiri dari 10 santri putra dan 5 santri putri dari 50 santri yang mengikuti proses belajar di pondok pesantren ini.

Acara tersebut turut dihadiri oleh ketua komisi 1 DPRD Kota Pekanbaru Doni Saputra, SH. MH, dan para donatur pondok pesantren Al Hamidiyah beserta para undangan lainnya begitu pula dengan para wali santri yang ikut hadir menyaksikan wisuda Tahfidz Al Qur'an angkatan pertama pesantren Al Hamidiyah Rumbai ini.

Kegiatan ini merupakan program rutin pesantren di setiap tahunnya, dimana kami mempunyai target persemester minimal 1 juz bagi setiap santri dan santriwati kami diwajibkan untuk menghafalnya dengan baik dan lancar. Hal ini diungkapkan oleh Mudir pondok pesantren Tahfidz Al Hamidiyah Rumbai,Buya H.Abdul Hamid Arief Siregar, M.Ag disela kata sambutannya. Begitu juga dengan Doni Saputra, SH.MH,. turut memberi apresiasi dan motivasi kepada anak - anak santri untuk senantiasa semangat dan selalu menjaga hafalan Al Qur'an."selamat kepada anak-anakku yang telah mengikuti wisuda Tahfidz hari ini. Semangat dalam menyelesaikan dan menjaga hafalannya. Teruslah belajar dimanapun dan kapanpun. Semoga anak - anak semua dapat meraih sukses dunia dan akhirat" pungkasnya.

Diakhir sambutannya Buya H. Abdul Hamid mengatakan, wisuda Tahfidz yang baru pertama kali diselenggarakan oleh pondok pesantren Al Hamidiyah Rumbai ini merupakan bentuk dari kerja cerdas, kerja keras, dan kerja ikhlas. "Sekali lagi terimakasih kepada anak-anakku,wali santri, ustadz/ustadzah, serta para donatur yang telah turut mendukung pondok pesantren ini. Semoga melalui program Tahfidz ini kita bisa mencetak generasi muda cinta Al Qur'an sehingga menjadi pesantren yang semakin barokah, manfaat, dan Istiqomah" tutur Buya.(ril)

Bagikan:

Komentar