Puluhan Personel Polres Inhu Tes Urine Narkoba, Ini Hasilnya | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Puluhan Personel Polres Inhu Tes Urine Narkoba, Ini Hasilnya

Selasa, 11 Oktober 2022 | 17:22 WIB




RIAUANTARA.CO | INHU - Sedikitnya, 42 orang personel Polres Inhu melakukan tes urine secara acak yang merupakan kegiatan Gaktiplin Sipropam Polres Inhu. Bahkan Kapolres Inhu, AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K., M.Si juga ikut tes.


Hasilnya, tak satupun personel tersebut terdeteksi mengkonsumsi narkoba atau obat-obatan terlarang. Kegiatan yang dihadiri langsung Kapolres Inhu itu dilaksanakan di lobi Sanika Satyawada Polres Inhu, Selasa 11 Oktober 2022 pagi.


Kapolres Inhu, melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran, Selasa siang menjelaskan, tes urine tersebut merupakan agenda rutin yang dilaksanakan Sipropam Polres Inhu dilakukan secara acak yang tujuannya untuk mengetahui keberadaan kandungan obat-obatan terlarang maupun obat lainnya di dalam urine peronel Polres Inhu.


Dijelaskan, pengecekan itu menggunakan alat tes urine 5 panel terdiri dari amphetamine, metamphetamine, benzodiazepine, morphin serta thrihexyphenidil atau ganja. 


"Alhamdulillah, dari puluhan personel yang dites, tidak satupun terdeteksi pengguna narkoba atau obat terlarang lainnya," tutup Misran.


Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolres Inhu, dihadiri oleh Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko S.T.P., S.I.K., M.I.K, Pejabat Utama Polres, Perwira dan personel Polres Inhu.(ril)

Bagikan:

Komentar