Laksanakan MMD Dan Lounching Tanaman Boga Di Kelurahan Pebatuan, Suwandi : Kesehatan Masyarakat Sangat Penting | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Laksanakan MMD Dan Lounching Tanaman Boga Di Kelurahan Pebatuan, Suwandi : Kesehatan Masyarakat Sangat Penting

Minggu, 06 November 2022 | 19:45 WIB





RIAUANTARA.CO | Pekanbaru - Mahasiswa Stikes Al-Insyirah yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata(KKN) di Kelurahan Pebatuan Kecamatan Kulim tepatnya di RW 15 jalan seroja perum Regency, Melaksanakan dua kegiatan sekaligus pada wilayah sasaran kerja nyata yakni Musyawarah Mufakat Desa(MMD) serta lounching Tanaman Boga, Minggu pagi(06/11/22).


Mahasiswa Al-Insyirah yang melaksanakan KKN sebanyak 20 orang ini melaksanakan kegiatan musyawarah mufakat desa di Mushalla Al-Fath yang terletak di RT 01 dan laonching tanaman boga di RT 02.


Terlihat hadir dalam kegiatan sosial Mahasiswa ini diantaranya Lurah Pebatuan Suwandi Nasution.S.Sos, Seklur Pebatuan yang juga PLT RW 15 Amiyanti, Babinkamtibmas Bripka Jhon Travolta, Babinsa Serda Andi Teja, tokoh masyarakat dan agama setempat, Warga lingkungan RW 15 dan mahasiswa yang melaksanakan KKN tersebut.



Pada kegiatan MMD ini, Musyawarah lebih di fokuskan pada peningkatan kesehatan masyarakat dimana dipaparkan bagaimana pentingnya menjaga kesehatan lingkungan dan sanitasi agar warga bisa terhindar dari wabah penyakit.


Kegiatan juga dilanjutkan dengan penamanan dan tata cara merawat tanaman boga yang nanti bisa bernilai ekonomis bagi warga serta dapat meningkatkan pendapatan bagi keluarga khususnya.



Lurah Pebatuan Suwandi Nasution saat dimintai keterangan oleh media ini mengatakan sangat berterima kasih kepada pihak Stikes A-Insyirah karena sudah memilih Kelurahan Pebatuan sebagai sasaran Kerja Nyatanya dengan harapan bisa berkontribusi positif bagi masyarakat, Khususnya tentang kesehatan dan pemberdayaan tanaman yang bernilai ekonomis untuk masyarakat.


"Yang menjadi prioritas kita bersama adalah kesehatan masyarakat, warga mesti mendapatkan pengetahuan yang cukup tentang kesehatan lingkungan khususnya persoalan sanitasi, Karena bila lingkungan sehat, wargapun pasti terhindar dari penyakit" imbuh Suwandi.(hz)

Bagikan:

Komentar