Pileg 2024, Ini Dia Real Count KPU pada Perolehan Suara Istri Ketua Parpol di Riau | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Pileg 2024, Ini Dia Real Count KPU pada Perolehan Suara Istri Ketua Parpol di Riau

Kamis, 22 Februari 2024 | 18:36 WIB

 

RIAUANTARA.CO | PEKANBARU - Perolehan suara, dari istri ketua Partai Politik (Parpol) Provinsi Riau maju sebagai Caleg di Pemilu 2024. Ada yang jadi Caleg DPRD Riau hingga DPR RI, Kamis (22/2/2024).


Seperti Hj Sulastri, istri dari Ketua Demokrat Riau, Agung Nugroho ini maju DPR RI dapil Riau 1. Pantauan halloriau.com di situs KPU, progres 47,96% data masuk dari TPS menunjukkan Sulastri meraih 25.851.


Hanya saja ia mash kalah suara dari petahana, Dr H Achmad. Mantan Bupati Rokan Hulu (Rohul) itu meraih 35.736 suara.


Sedangkan dr Hj Arnita Sari, istri dari Ketua DPW PKS Riau, Hendry Munief maju DPRD Riau Dapil Kota Pekanbaru. Arnita yang juga petahana itu meraih 7.793 suara terhitung 66,4% data TPS yang sudah masuk.


Hanya saja perolehan suara Arnita masih jauh di bawah Ayat Cahyadi. Mantan Wakil Walikota Pekanbaru itu telah meraih 12.880 suara.


Sementara Sella Pitaloka, caleg PDIP untuk DPRD Provinsi Riau daerah pemilihan Siak-Pelalawan. Istri dari Ketua PDI-Perjuangan Riau, Zukri Misran itu berpotensi maju sebagai wakil rakyat.


Sella Pitaloka meraih suara tertinggi 11.023 dari progres 893 dari 2.471 TPS atau 36,14% data yang masuk.


Perlu diingat data ini bersifat sementara. Penetapan perolehan sara dilakukan KPU secara berjenjang, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, dan nasional.  **Irul

Bagikan:

Komentar