Mapolsek Batu Hampar Gelar Giat Sedekah Jum'at Barokah | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Mapolsek Batu Hampar Gelar Giat Sedekah Jum'at Barokah

Jumat, 12 Juli 2019 | 15:53 WIB

Riauantara.co  | Rokan Hilir - Polsek Batu Hampar Iptu S Sijabat SH beserta jajaran laksanakan kegiatan bhakti sosial sedekah kepada Bapak Komarudin (70), di rumah kediamannya  Jum'at Tanggal 12/7/2019 sekira Pukul 09.10 Wib.

Kapolsek Batu Hampar Iptu S Sijabat SH dalam kegiatan sedekah Jum'at ini juga merupakan bentuk rasa kepedulian Polri terhadap keluarga kurang mampu, khususnya Polsek Batu Hampar kepada masyarakat dan untuk mempererat hubungan silahturahmi Polri bersama masyarakat, mengangkat tema" yang akan meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri, sehingga menunjang program Polri yang Promoter,  jelas Iptu S Sijabat SH.

Kegiatan Sedekah Jum'at kali ini dilaksanakan kepada warga yang kurang mampu yaitu, Bapak Komarudin (70), Mubaliq dan Imam Mesjid yang beralamat di Jalan lintas Bagan siapi-api Kelurahan. Bantaian Hilir Kecamatan. Batu Hampar  Rohil.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Batu Hampar Iptu S.Sijabat SH, Kanit Sabhara Aipda, Mustafa Ramadhan, kanit Reskrim Aipda, Mono Afrihend, Kanit Binmas Bripka Jumawan, Kanit Provos Bripka Supriadi, Bripka Hesron, Simarmata, Brigadir Aseng, Nainggolan Bripda Mulkan Azima.

Adapun kegiatan Giat Sedekah Jum'at oleh Polsek Batu Hampar memberikan bantuan berupa sembako seperti Beras, Telor ayam, Minyak Goreng, dan Bahan Makanan lainnya. Selama berlangsungnya giat tersebut dallam pantauan aman dan kondusif.
(M Harahap)
Bagikan:

Komentar