Sukses, HUT RI ke 74 di Perum MPR Meriah | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Sukses, HUT RI ke 74 di Perum MPR Meriah

Senin, 19 Agustus 2019 | 16:19 WIB
RIAUANTARA.CO | Pekanbaru , - Menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) RI ke 74, Perumahan Mutiara Panam Regency (MPR) RT 03 mengelar berbagai perlombaan antar anak dan orang tua. Kegiatan di gelar selama tiga hari, yang dimulai pada, Jumat (16/8) hingga pada puncaknya, Minggu (18/8).

Serangkaian lomba itu digelar di halaman Masjid Nur Ikhlas MPR, Jalan Garuda Sakti KM 1 Gg Sepakat Kecamatan Tampan Pekanbaru,  dengan memperebut hadiah yang sudah disiapkan oleh panitia pelaksana acara HUT RI Ke 74.

"Kita gelar berbagai lomba untuk menyemarakkan HUT RI, kita buat selama tiga hari hingga pada puncaknya perlombaan hari ini dengan perlombaan panjat pinang antar anak anak yang terdiri dari 2 (dua) batang pohon pinang."ungkap Juli andri

Tim pemanjat pinang, kata dia, terdiri dari 5 (lima) hingga 6 (enam) orang.

Setiap orang dalam tim tersebut diharuskan bekerja sama untuk dapat menaiki pinang yang di bagian ujungnya telah disediakan banyak hadiah.

Hadiah yang dipasang di atas pohon pinang tersebut bermacam-macam, di antaranya ember, baju, kue kue, minuman, ikat pinggang, sapu, tempat sampah, dan sebagainya.

Peserta yang menang, kata Dia, adalah mereka yang dapat mencapai puncak pohon pinang tanpa menggunakan alat bantuan.

Tim pemenang yang sudah mencapai puncak dapat mengambil hadiah yang dipasang di atas pohon pinang tersebut dan membagi-bagikan hadiah kepada anggota tim.

Antusias warga perumahan MPR juga terlihat banyak penonton yang ingin melihat pertunjukan panjat pinang.

Selain lomba panjat pinang, warga di Perumahan MPR baik anak anak dan orang tua, juga memeriahkan perayaan HUT ke-74 RI dengan menggelar banyak lomba lain seperti bulu tangkis, voli, futsal, tarik tambang, balap karung, memasukan paku kebotol, makan kerupuk dan sebagainya.

"Alhamdullih acaranya HUT kemerdekaan RI ini berlangsung sukses dan meriah, semua ini berkat kerja keras semua panitia yang sudah bersusah payah mempersiapkan adanya perlombaan ini dari awal hingga akhir" Tambahnya

Juli andri berharap kedepannya dengan kegiatan momentum menyambut HUT RI ke 74 ini bisa semakin meriah lagi dan menciptakan kekompakkan antar warga.**Rim
Bagikan:

Komentar