Ahmad Fauzi Menang Mutlak, akan Pimpin Desa Petalongan Kecamatan Keritang | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Ahmad Fauzi Menang Mutlak, akan Pimpin Desa Petalongan Kecamatan Keritang

Rabu, 02 Oktober 2019 | 23:18 WIB
RIAUANTARA.CO | INHIL ,- Pemerintah Desa Petalongan, Kecamatan Keritang, Kabupaten Indragiri Hilir, Propinsi Riau akan dipimpin kepala desa baru setelah diumumkan rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan kepala desa (pilkades) oleh panitia di wilayah setempat, Rabu (2/10/2019).   

Fauzi Ahmad nomor urut empat akhirnya ditetapkan sebagai calon kades terpilih dengan meraih suara terbanyak 827 suara. Sedangkan nomor urut satu Abd Muthalib jumlah suara 483, Moh Rusydi 168 dan Misriadi 271 suara, dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) 2.680 suara. Sedangkan yang menyalurkan hak suara 1.749 hasil penghitungan penitia penyelenggaraan.

Menang telak, Ahmad Fauzi merasa bersyukur atas kepercayaan masyarakat kepada dirinya memimpin Desa Petalongan untuk enam tahun ke depan. Ia berkomitmen merialisasikan dan mewujudkan visi misinya, yakni meningkatkan pelayanan publik serta mengoptimalkan kenerja aparatur desa dalam melaksanakan pembangunan demi meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Ini bukan kemenangan saya pribadi, tapi kemenangan seluruh warga masyarakat desa Petalongan, sehingga tanpa dukungan masyarakat, saya tidak dapat berbuat sendiri. Mari bersama-sama, bersinergi untuk membangun desa,” kata Ahmad Fauzi 

Fauzi memaparkan beberapa poin penting yang akan diwujudkannya kedepan, yang pertama meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan baik formal maupun non formal dengan berkoordinasi dengan instansi terkait.

Meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat dengan selalu komunikatif  dengan jajaran Dinas Kesehatan. Juga mengupayakan kendaraan ambulan desa untuk pelayanan masyarakat desa yang membutuhkan. 

Selanjutnya mengenai kesejahteraan masyarakat dengan meningkatkan sarana dan prasarana kegiatan pertanian dan peternakan untuk meningkatkan produktifitas. Juga mengoptimalkan potensi Sumber Daya Alam yang dimiliki Desa Petalongan sesuai dengan cita-cita Bupati HM Wardan berkeinginan mengembangkan turunan kelapa dan sawit agar bisa menciptakan lapangan kerja melalui BUMDesa. 

"Insyaallah potensi-potensi yang ada di Petalongan akan kita kelola dengan baik melalui BUMDesa agar menjadi Pendapatan Anggaran Desa," ungkapnya

Bukan hanya dari segi pelayanan publik, Fauzi berkomitmen meningkatkan kapasitas kemampuan BPD, LKMD, RT/RW, PKK, Karang Taruna sesuai tupoksi masing-masing melalui pembinaan dan pelatihan. (Hendr)
Bagikan:

Komentar