Gubernur Minta Daerah Bersinergi dengan Pemprov Riau | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Gubernur Minta Daerah Bersinergi dengan Pemprov Riau

Rabu, 11 Desember 2019 | 14:12 WIB

Pekanbaru,_ Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar membuka sekaligus memberikan arahan pada acara Rapat Koordinasi Gubernur dengan Bupati/Walikota se-Provinsi Riau, di Hotel Premiere, Rabu (11/12/19). 

Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengatakan bahwa untuk mensejahterakan masyarakat, pemerintah kabupaten/kota di Riau harus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. 

Orang nomor satu di Riau ini juga tidak bisa membayangkan apa jadinya negeri ini apa bila pemerintah kabupaten/kota tidak mau bersinergi dengan Pemprov Riau yang menjadi perwakilan pusat di daerah.

Di mana dalam rapat yang seharusnya dihadiri seluruh bupati dan walikota se Riau itu, justru hanya Bupati Siak Alfedri saja yang terlihat hadir langsung dalam rakor tersebut.

"Kalau kami sama pak Edy (Wagubri, red) berbuih-buih cakap ini itu (soal mensejahterakan rakyat, red) tapi tidak mendapat dukungan kabupaten/kota. Apa jadinya Riau ini? Curhat saya sebenarnya di akhir tahun ini. Karena saya sudah sepuluh bulan lebih menjabat, saya sudah melihat sejauh mana kerja yang bisa kita buat," curhat Gubri.

Makanya bertepatan momentum menjelang Pilkada serentak tahun 2020 mendatang, Gubri pun berniat membuka wawasan masyarakat di Riau agar nantinya dapat memilih kepala daerah yang benar-benar bekerja untuk rakyat.

"Ada sembilan kabupaten dan kota yang akan bertarung Pilkada tahun depan. Kami ajak rakyat biar cerdas memilih pemimpin yang betul bekerja demi kepentingan rakyat," ujarnya.
(kom/cr)
Bagikan:

Komentar