20 Hotspot Terpantau di Riau | riauantara.co
|
Menu Close Menu

20 Hotspot Terpantau di Riau

Selasa, 30 Juni 2020 | 10:16 WIB

Pekanbaru, riauantara.co | Pagi ini, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, mendeteksi sebanyak 189 titik panas (hotspot) terpantau di wilayah Sumatera. Diantaranya juga terdapat di Riau sebanyak 20 titik.

"Pagi ini di wilayah Sumatera terdeteksi 189 titik, diantaranya 20 titik ada di Riau," kata Forecaster on Duty BMKG Pekanbaru, Sanya G, Selasa (30/6/20).

Di Riau sendiri dari papar Sanya, dari 20 titik tersebut yakni tersebar di Pelalawan 11 titik, Rokan Hulu 1 titik, Siak 1 titik, Indragiri Hilir 2 Dumai 5 titik.

Sedangkan untuk sebaran di wilayah Sumatera lainnya, terdapat di Nanggro Aceh Darussalam (NAD) 6 titik, Bengkulu 4 titik, Jambi 8 titik, Lampung 13 Sumatera Barat 30 titik, Sumatera Utara 78 titik, Kepulauan Riau 2 Babel 21.

Ada pun untuk cuaca, pagi hari cerah berawan. Begitu juga siang dan sore hari cerah berawan. Hanya saja pada sore - malam ada potensi hujan dengan intensitas ringan dan tidak merata dan bersifat lokal. Diperkirakan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Kampar, Indragiri Hilir,  dan Siak.

"Suhu udara :* 24.0 – 34.0 °C. Kelembapan udara :* 50 – 95 %. Angin :* Tenggara – Barat Daya / 10 – 30 km/jam. Prakiraan Gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.5 – 1.25 meter,"  jelas Sanya.
Bagikan:

Komentar