Kasus Covid-19 di Siak Melonjak, Kakek 90 Tahun Terpapar | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Kasus Covid-19 di Siak Melonjak, Kakek 90 Tahun Terpapar

Sabtu, 18 Juli 2020 | 15:34 WIB

Siak, riauantara.co | Sekretaris Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Siak, Budhi Yuwono memaparkan bahwa kasus COVID-19 di Kabupaten Siak bertambah menjadi enam kasus. 

Sebelumya, Jumat (17/7) jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Siak dua orang. Namun, hari ini Sabtu (18/7) bertambah empat kasus positit, sehingga menjadi enam orang.

"Di Kecamatan Mempura bertambah satu menjadi dua. Sementara di Kecamatan Koto Gasib bertambah tiga menjadi empat. Penyebab bertambahnya kasus ini lantaran terjadi kontak dengan dua pasien yang lebih dulu dinyatakan positif COVID-19," kata Budhi.

Untuk dua yang di Kecamatan Mempura saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafian Siak. Sedangkan empat yang dari Kecamatan Kotogasib dirawat di rumah sakit Arifin Achmad Kota Pekanbaru.

Budhi mengatakan untuk yang di Kecamatan Koto Gasib tidak ada riwayat perjalanan keluar daerah. Awalnya sang istri SR (48) akan melakukan operasi usus buntu di Rumah Sakit Aulia Pekanbaru yang didahului dengan tes cepat.

Hasilnya reaktif kemudian dilakukan tes Swab dan dinyatakan positif beberapa hari yang lalu. Kemudian dilakukan penelusuran kontak sehingga bertambah tiga positif yakni dua anaknya perempuan NR (24) dan NA (23) serta suaminya N (50).

"Riwayat perjalanan tak ada, cuma memang yang bersangkutan punya anak di Pekanbaru. Tapi, pastinya kita belum tahu," kata dia.

Sementara dua di Mempura awalnya sang istri F (80) demam dan berobat ke RSUD Tengku Rafian Siak. Saat diperiksa, ada gejala di paru, lalu di tes cepat hasilnya reaktif hingga tes Swab positif. Selanjutnya ke suaminya MY (90) yang dinyatakan juga positif Jumat kemarin.

"Yang di Mempura juga tak kemana-mana, cuma kakek MY tadi memang ikut ke Malaysia Maret lalu. Tapi sudah isolasi, cek suhu, tes cepat serta dilakukan Swab. Tapi waktu itu dia sehat-sehat saja," kata dia.
(red/inf)
Bagikan:

Komentar