Hadiri Perayaan Natal PNW, Gubri Harapkan Pribadi yang Lebih Baik | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Hadiri Perayaan Natal PNW, Gubri Harapkan Pribadi yang Lebih Baik

Rabu, 29 Desember 2021 | 23:04 WIB

 


Pekanbaru | Riauantara.co- Pembangunan mental dan spritual akan berujung pada akhlak dan moralitas yang menjadi pondasi dalam pembangunan. Sebagus apapun program dan kegiatan pembangunan, tanpa akhlak dan moraliras yang kuat maka akan sia-sia.


Hal itu disampaikan Gubernur Riau (Gubri) Drs Syamsuar MSi saat menghadiri Perayaan Natal Wartawan (PNW) dan Insan Pers Provinsi Riau 2021 di Ballroom Hotel Hollywood Jalan Kuantan Raya, Senin (27/12/21).


"Atas nama Pemerintah Provinsi Riau saya mengucapkan selamat natal 2021, dan selamat menyongsong tahun baru 2022 kepada hadirin sekalian, terutàma keluarga besar Nasrani Provinsi Riau. Dengan harapan semoga perayaan natal tahun ini benar-benar membawa kedamaian dan kesejahteraan bagi kita semua," ucapnya.


Gubri Syamsuar mengatakan, dengan terlaksananya PNW dan Insan Pers Riau tahun ini, hal ini menujukan kepedulian pembinaan mental spritual. 


Menurutnya, pembangunan mental dan spritual akan berujung pada akhlak dan moralitas yang merupakan pondasi dalam pembangunan. Karena tanpa moralitas dan akhlak yang kuat, sebagus apapun program dan kegiatan pembangunan, akan sia-sia," ujarnya.


"Untuk membangun akhlak dan motalitas itu hanya dapat ditempuh melalui pembinaan di bidang rohani atau mental spritual," sebutnya.


Lebih lanjut kata Gubri, masyarakat patut bersyukur karena secara umum kondisi umat beragama di Provinsi Riau sangat harmonis dan kondusif ditengah-tengah kemajemukan yang memiliki keanekaragaman agama, suku, etnis, bahasa daerah asal, dan budaya lokal.


"Tidak ada cara lain menghadapi kemajemukan itu kecuali membangun kebersamaan. Saling hormat-menghormati serta saling menghargai perbedaan masing-masing," ujarnya.


Kemajemukan masyarakat kata Syamsuar, harus disikapi dengan rasa syukur. Perbedaan agama dan paham keagamaan harus ditempatkan sebagai keyakinan yang harus dihormati dengan lapang dada.


"Melalui perayaan natal ini kami berharap PNW menjadi pribadi yang lebih baik di segala bidang. Baik dalam pola pikir, pola hidup, dan pola tindakan yang hatus lebih baik dari sebelumnya. Semoga semangat natal tahun ini kita menjadi pekerja yang lebih tangguh, memiliki keuletan dalam berkarya dan beriman. Sehingga senantiasa mengucapkan syukur dalam setiap situasi dan kondisi yang kita alami saat ini," tandasnya.


Sementara itu ketua PNW 2021 Kenny Simanungkalit MSi mengatakan, sebagai rangkaian dari kegiatan natal  wartawan pihaknya sudah melaksanakan kegiatan bakti sosial (baksos).


Diantaranya, pemberian santunan kepada Panti Asuhan, pemberian tali asih kepada janda wartawan, dan kegiata  baksos vaksinasi massal di Pasir Putih kecamatan Siak Hulu Kampar.


"Vaksinasi massal ini kami maksudkan untuk mendukung program pemerintah dalam membuat kekebalan tubuh. Kami berharap agar kegiatan vaksinasi massal yang akan kami gelar di Palas Rumbai pada Rabu 28 Desember besok, dapat sukses seperti di Pasir Putih kemarin," ujarnya.


Dihadapan Gubri, wartawan Riau Pos itu juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap dukungan Pemprov Riau atas kegiatan yang dilakukan Panitia Natal Wartawan (PNW) Riau 2021 yang tak memperoleh bantuan sedikitpun.


"Pak Gubri, kami sangat kecewa atas ketiadaan dukungan sama sekali terhadap kegiatan baksos yang kami gelar. Sementara ketika kelompok lain mengajukan permohonan bantuan, Pemprov langsung  merespon," ucap Kenny dihadapan Gubri Syamsuar yang didampingi oleh Kasrem 031/Wirabima Kolonel Inf. Habzen Sianturi dan Kabiro Ekonomi, Dr. Jhon Armedi Pinem, S.T, M.T. (fin)

Bagikan:

Komentar