Pemdes Dan BPD Bagan Melibur Kabupaten Meranti Taja Musyawarah Akbar | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Pemdes Dan BPD Bagan Melibur Kabupaten Meranti Taja Musyawarah Akbar

Sabtu, 04 Juni 2022 | 23:21 WIB






Riauantara.co.| Meranti - Telah terselenggara Musyawarah Desa (Musdes) Akbar Desa Bagan Melibur yang di laksanakan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan di fasilitasi oleh Pemerintah Desa (Pemdes). 


Isnadi Esman Kepala Desa Bagan Melibur menjelaskan. “Musdes Akbar ini di hadiri oleh Kepala Desa beserta seluruh perangkat desa, Ketua BPD dan anggota, Ketua LPMD dan anggota, Linmas, tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda desa, PKK, Kader Posyandu, Kepala Sekolah se Desa Bagan Melibur, Pengurus masjid/mushola, pengurus yayasan, kelompok tani dan nelayan, peternak, pengurus kelompok kesenian dan budaya desa, serta seluruh perwakilan Kepala Keluarga (KK) se Desa Bagan Melibur dan masyarakat umum yang hadir sesuai undangan”.


“Musdes Akbar ini menjadi momentum paling penting yang kita selenggarakan bersama rekan-rekan BPD. Selain menjelaskan tentang Batas Desa terbaru, musyawarah ini juga menjadi wadah untuk menyatukan pandangan dan pendapat masyarakat dalam menyikapi masalah terkait keberadaan perusahaan yang memiliki wilayah kerja di desa kami”. Papar Isnadi


“Dengan adanya penetapan dan penegasan batas desa yang berupa Peraturan Bupati ini, kita memiliki kepastian hukum yang jelas mengenai wilayah administrasi desa. Dan ini menjadi dasar menentukan objek wilayah yang akan kita dorong untuk adanya penyelesai persoalan yang selama ini terjadi. Seperti konflik lahan dan konflik sosial”. Tambahnya. 


Tema besar dari Musdes Akbar ini yaitu “Menentukan Arah Pembangunan Desa yang Partisipatif Berbasis Lahan dan Hutan Berkelanjutan”. Pungkas Isnadi.(ril)

Bagikan:

Komentar