Disdukcapil Buka Pelayanan Dikantor Lurah Pebatuan Dan Sosialisasi Administrasi | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Disdukcapil Buka Pelayanan Dikantor Lurah Pebatuan Dan Sosialisasi Administrasi

Selasa, 13 September 2022 | 12:50 WIB




RIAUANTARA.CO | Pekanbaru - Pelayanan yang prima dan cepat merupakan target utama pelayanan Disdukcapil Kota Pekanbaru dalam melayani kepentingan pengurusan Administrasi kependudukan bagi masyarakat Pekanbaru.


Dalam mengaplikasikan programnya, Disdukcapil melaksanakan pelayanan dan sosialisasi pelayanan yang dilaksanakan dikantor Kelurahan Pebatuan Kecamatan Kulim di jalan Pesantren, Selasa (13/09/22).


Tampak kegiatan ini langsung dipimpin oleh Kabid pelayanan Disdukcapil kota Pekanbaru Vityana Erza. S.sos beserta tim, Lurah Pebatuan Suwandi Nasution.S.sos, Ketua RW 15 ArHamzah, Ketua RW 04 Yurisben, serta masyarakat yang melakukan. Pengurusan dokumen kependudukan.


Kabid Pelayanan Disdukcapil saat dimintai keterangannya mengatakan merupakan kegiatan rutin setiap tahun setelah selama dua tahun ini vakum dilaksanakan dikarenakan wabah Civid-19 yang melanda.


"Pelayanan dan sosialisasi ini akan terus berlanjut, dan kita tetap upayakan pelayanan kepada warga bisa cepat dan maksimal"ucap Vityana. 


Lurah Pebatuan Suwandi Nasution.S.sos, mengatakan

Sangat mendukung kegiatan ini karena sangat membantu masyarakat khususnya warga Kelurahan Pebatuan. 


Kegiatan ini tidak semua kelurahan dapat jadwal pelayanan keliling discapil kota Pekanbaru.


"Daripada masyarakat jauh jauh ke disdukcapil menggunakan biaya dan  transportasi lebih baik kita gunakan kesempatan ini untuk pengurusan dokumen kependudukan" ujar Suwandi.(Arh)

Bagikan:

Komentar