DMDI Pattani Thailand Kunjungi Dan Sholat Berjamaah Dimasjid Nurul Wathon Riau | riauantara.co
|
Menu Close Menu

DMDI Pattani Thailand Kunjungi Dan Sholat Berjamaah Dimasjid Nurul Wathon Riau

Senin, 17 Oktober 2022 | 20:38 WIB





RIAUANTARA.CO | Pekanbaru - Masjid Nurul Wathan Provinsi Riau didatangi rombongan tamu dari Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) yang berasal dari Pattani Thailand.


Kedatangan tamu tersebut disambut oleh Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Masrul Kasmy di Masjid Nurul Wathan, Jalan Lintas Sumatera Kelurahan Seri Meranti, Rumbai, Pekanbaru, Riau. 


Masrul Kasmy yang sekaligus menjadi ketua umum pengurus masjid tersebut mengatakan, bahwa tamu ini merupakan Guru Tadika Negeri Pattani.


Dikatakan dia, kunjungan tamu tersebut, diketuai oleh Datuk Hasan Yamabidu. Rombongan itu akan mengadakan studi banding ke sekolah-sekolah di Kota Pekanbaru selama 15 hari. 


“Tamu dari Pattani Thailand ini ada sebanyak 37 orang, mereka itu merupakan guru-guru Tadika negeri pattani yang diketuai oleh Datuk Hasan Yamabidu. Nantinya guru-guru ini akan mengadakan studi banding ke sekolah-sekolah di Pekanbaru selama 15 hari,” kata Masrul Senin, (17/10/2022).


Dijelaskan dia, kehadiran tamu dari Pattani Thailand ke Masjid Nurul Wathan Provinsi Riau itu berkat penyebaran flayer yang dimiliki pihaknya.


“Kami sebagai pengurus terus menyebarkan flayer untuk pengajian ini. Kebetulan, pengurus Dunia Melayu Dunia Islam Provinsi Riau juga menyebarkan flayer kemana-mana. Sehingga, kita kedatangan tamu rombongan DMDI yang berasal dari Pattani Thailand,” jelasnya.


Lebih lanjut, Masrul juga menerangkan beberapa program yang mulai dilakukan di Masjid Nurul Wathan. Menurutnya itu sesuai arahan dari Gubernur Riau masjid ini harus di fungsionalkan. 


Cara memfungsional masjid itu adalah dengan menghidupkan salat berjamaah lima waktu, salat jumaat dan membuat program namanya majelis ilmu pengajian.


“Jadi majelis ilmu pengajian ini dimulai dari hari senin, pelaksanaannya sebelum sholat zuhur nanti terus setiap pekan kita lakukan itu. Hari ini perdana diadakan pengajiaannya, yang disampaikan oleh ustad Ahmad Muklisin. Kemudian, nanti kedepannya akan ada kuliah subuh, dan pengajian ini akan di tambah harinya,” terangnya.


“Oleh karena itulah, walaupun masjid ini belum di resmikan tapi masjid ini sudah ada pengajian, sudah bisa difungsikan sholat lima waktu, sholat jumaat, dan pengajian untuk anak-anak,” pungkasnya.(ril)

Bagikan:

Komentar