Tragedi Kanjuruhan, Polres Inhu Gelar Doa Bersama di Dua Lokasi | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Tragedi Kanjuruhan, Polres Inhu Gelar Doa Bersama di Dua Lokasi

Kamis, 06 Oktober 2022 | 17:35 WIB




RIAUANTARA.CO | INHU - Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), melaksanakan kegiatan doa bersama atas tragedi Kanjuruhan, Malang pada dua lokasi yang berbeda, Kamis 6 Oktober 2022 pagi.


"Hari ini, kita melaksanakan doa bersama untuk korban tragedi Kanjuruhan, Malang pada dua lokasi berbeda, namun secara bersamaan," kata Kapolres Inhu, AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K., M.Si melalui PS Kasubsi Penmas Polres, Inhu, Aipda Misran disela-sela kegiatan itu.


Lokasi pertama, di Masjid Ikhsan Ar-Rahman Polres Inhu di pimpin Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K.

Sedangkan dilokasi kedua, digelar ibdah Nasrani sekaligus doa bersama di ruang Sanika Satyawada Polres Inhu.


Di Masjid Ikhsan Ar-Rahman, Wakapolres Inhu didampingi Kabag SDM Polres Inhu, Kompol Ahmad Prihatin, para Kasat, Kasi dan personel Polres Inhu, para Kapolsek jajaran Polres Inhu, pengurus Koni Kabupaten Inhu beserta anggota, pengurus cabang olahraga Kabupaten Inhu beserta anggota dan Bhayangkari Cabang Inhu.


Sementara, ibadah Nasrani dan doa bersama diruang Sanika Satyawada Polres Inhu, diimpin Pendeta MM. Sianipar dan dihadiri perwakilan Gamki Inhu, Pendeta F. Zebua, Kabag Log Polres Inhu, Kompol A. Gea, Kapolsek Pasir Penyu, Kompol Sinaga, Kapolsek Batang Gangsal, Ipda D. Siagian dan personel Polres Inhu beragama Nasrani.(ril)

Bagikan:

Komentar