4 Kader Terbaik Partai PSI Hadir Dalam Ibadah KKR Hari Pantekosta | riauantara.co
|
Menu Close Menu

4 Kader Terbaik Partai PSI Hadir Dalam Ibadah KKR Hari Pantekosta

Minggu, 11 Juni 2023 | 16:20 WIB




RIAUANTARA.CO | Pekanbaru -- 4 kader terbaik partai PSI ( Partai Solidaritas Indonesia ) ikut hadir dalam ibadah KKR ( Kebangkitan Kebangunan Rohani) hari Pantekosta yang diselenggarakan di Hotel New Hollywood Pekanbaru Riau. Berikut biodata mereka

" Debora Melinda Silitonga ( ketua DPC PSI kecamatan Tenayan Raya, bacaleg dapil Tenayan Raya dan kecamatan Kulim)

" Pdt Basaria Simanjuntak ( koordinator bidang Sosial dan agama DPD PSI Pekanabaru )

" Lisbon Sitohang SE, ( ketua DPC PSI kecamatan Rumbai)

" Pnt Parlindungan Hasibuan S.IP( wakil ketua DPD PSI kota Pekanbaru).


Dari pengakuan ibu Debora Melinda Silitonga menyampaikan " benar kita berempat sedang ikut bursa bacaleg di dapil kita msing-masing.

" Pertama sekali kami mengucapkan terimakasih kepada Giring Ganesha Djumaryo( Ketua Umum Partai solidaritas Indonesia (PSI) periode 2019–2024) lewat kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada kami, sehingga dengan mengucapkan puji dan syukur pada Tuhan kami dapat ikut berkompetisi dalam bursa pencalegan yang akan diselenggarakan pada tahun 2024.

" Kehadiran kami berempat pada kegiatan ibadah KKR hari Pantekosta tahun 2023, bukan semata kami hanya mencari simpatisan gereja-gereja GPdI yang ada di kota Pekanbaru, namun perlu kami luruskan kehadiran kami saat ini dikarenakan kami berempat juga jemaat setia di GPdI, dan bahkan ibu Basaria Simanjuntak sendiri adalah hamba Tuhan dalam pelayanannya.


Visi dan Misi kami ikut dalam bursa bacaleg 2024, kami melihat selama ini, terkhusus bagi gereja- gereja GPdI yang ada di kota Pekanbaru, sulitnya hamba- hamba Tuhan GPdI di kota Pekanbaru untuk berkordinasi langsung dengan pejabat yang ada di kota Pekanbaru. 

" Lewat keberanian kami berempat kebetulan kami satu partai yang sama, kami berharap agar kedepannya jika Tuhan izin kan kami untuk duduk di rumah rakyat, Visi dan Misi kami untuk menyampaikan aspirasi hamba-hamba Tuhan GPdI kepada Pemerintah kota Pekanbaru.

" 36 gereja GPdI di kota Pekanbaru yang terdiri dari kurang lebih 4000 suara hak pilih , menjadi modal kami dan menguatkan kami untuk ikut berkompetisi.

" Tak luput kami juga mohon izin bagi semua hamba-hamba Tuhan 36 gereja GPdI di kota Pekanbaru dan seluruh jemaat GPdI, izin kan kami saat ini untuk menjadi wakil dari keluarga besar GPdI untuk mengikuti bursa wakil rakyat di kota yang kita cintai ini. 

" Tak luput kami juga meminta doa kepada hamba Tuhan 36 gereja GPdI di kota Pekanbaru, sebab kami menyadari doa yang disampaikan hamba Tuhan adalah suara nya Tuhan yang akan memberkati kami kelak.


Lewat ibadah KKR hari Pantekosta malam ini, dihadiri ribuan jemaat, hati kami semakin lebih mantap untuk merebut kursi di parlemen nantinya. Acara demi acara berlangsung nya ibadah KKR malam ini, semua jemaat Tuhan yang hadir diberkati Tuhan dan dikuatkan Tuhan. Laskar-laskar Kristus GPdI Wilayah VII MD Riau, bukti nyata gereja GPdI menjadi salah satu icon nya pemerintah kota Pekanbaru dan iconnya Pemprov Riau. 


Akhir kata yang kami haturkan saat ini " meskipun kami berempat tidak bisa menyambangi bapak / ibu jemaat GPdI di kota Pekanbaru dalam hal bersosialisasi , izinkan kami menyampaikan bahwa kita adalah satu yang dipersatukan dengan kasih Kristus sang juru selamat umat manusia. Anak- anak Tuhan, jemaat GPdI yang memiliki prinsif satu di dalam Tuhan dapat mengingat dan mau mendukung kami kelak.


Dengan tidak mengurangi rasa hormat kami, meskipun domisili kita agak jauh, namun hati kita tetap satu yang dipersatukan dengan kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, jemaat Pantekosta adalah jemaat yang memegang prinsif satu komando yang di komandoi dengan tali kasih Kristus , ucap Debora Melinda Silitonga.


Liputan Sabam Tanjung

Bagikan:

Komentar