Dalam Pelantikan Pengurus Imarohi Unilak, Zulkifli Indra Ajak Mahasiswa Bangun Rohil Bersama | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Dalam Pelantikan Pengurus Imarohi Unilak, Zulkifli Indra Ajak Mahasiswa Bangun Rohil Bersama

Sabtu, 10 Juni 2023 | 18:26 WIB




RIAUANTARA.CO |PEKANBARU-Kepengurusan baru Ikatan Mahasiswa Rokan Hilir (Imarohi) Universitas Lancang Kuning periode 2023-2024,  resmi dilantik di Aula Perpustakaan, Jumat (9/6/2023). 


Kegiatan dengan tema "Peran Mahasiswa Dalam Pesta Demokrasi 2024 di Kabupaten Rohil" ini dihadiri, Anggota DPRD Riau daerah pemilihan Rohil, Zulkifli Indra, Bupati Rohil dihadiri Drs Asisten I Feri H Parya MSi, Dosen Fakultas Hukum Unilak Rahmad Oky SH MH. 


Dalam kegiatan tersebut, pengurus Imarohi diketuai Angel. Dilantik Asisten I Drs Feri H Parya MSi yang didampingi Anggota DPRD Riau daerah pemilihan Rohil Zulkifli Indra. 


Anggota DPRD Riau, Zulkifli Indra SH mengatakan, organisasi kemahasiswaan memiliki peran yang sangat penting, selain sebagai sarana penunjang pendidikan, penelitian, dan pengabdian,  juga menjadi wadah untuk mengembangkan kemampuan diri mahasiswa dari Rohil di Unilak ini. 


"Karena sebentar lagi pelaksanaan Pemilu 2024, kami mengajak mahasiswa yang tergabung dalam Imarohi Unilak berperan aktif dalam menyukseskan tahapan Pemilu 2024, khususnya di Rohil," jelas dia kepada batamnews.co.id, disela kegiatan. 


Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Riau ini juga beeharap, mahasiswa terlibat dalam penyelenggaraan pemilu karena potensi mahasiswa dapat diimplementasikan sebagai penyelenggara pemilu, ikut berperan, dan berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Pemilu 2024. 


Zulkifli Indra menambahkan, Imarohi Unilak bisa menjadi wadah yang menaungi seluruh  penampungan ide dan aspirasi untuk memberikan masukan bagi pembangunan Rohil kedepannya 


Ia juga mengatakan siap untuk mendukung dan menyukseskan program kerja  pengurus Imarohi kedepannya. 

“Saya berharap yang terbaik untuk Imarohi kedepannya,” ujarnya. 


Sementara itu Bupati Rohil yang diwakili  Asisten I Feri H Parya MSi mengajak, mahasiswa asal Rohil di Unilak bisa menyiapkan diri untuk dapat berbaur dan bermanfaat dalam kehidupan masyarakat. 


Dalam arahannya menyampaikan, organisasi mahasiswa Imarohi sangat berguna untuk melatih sikap leadership mahasiswa. 


“Perkuat skill komunikasi dan tata bahasa yang mampu menciptakan terobosan-terobosan kreatif, inovatif dan mandiri.  Untuk pembangunan Rohil kedepannya, perlu pemikiran adik mahasiswa yang tergabung dalam Imarohi,"ujarnya. 


Feri berharap Imarohi, menjadi wadah untuk saling bekerjasama dan bertukar informasi guna mencapai tujuan bersama. 


Disisi lain, Ketua Imarohi, Angel berharap pengurus baru dapat menjaga Amanah yang diemban. 


Sebagai nahkoda kepemimpinan baru, Angel mengajak semua pihak untuk menyatukan langkah guna meraih soliditas dan tujuan Imarohi Unilak bisa menjadi organisasi yang dapat mengharumkan nama orang tua, almamater, bangsa dan Negara.  


"Mari kita jalankan amanah ini dengn rasa tanggungjawab, saling bekerjasama dan menjalankan kepengurusan dengan baik selama satu tahun kedepan," imbuhnya mengakhiri.***

Bagikan:

Komentar