Warga Balam Tebas Kaki Pencuri Kelapa Sawit Hingga Putus | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Warga Balam Tebas Kaki Pencuri Kelapa Sawit Hingga Putus

Kamis, 07 Januari 2021 | 21:17 WIB


Rokan Hilir, riauantara.co | Merasa buah kelapa sawit miliknya di curi oleh Muhdanil Marpaung, Jhoni Ginting (36) warga Desa Bangko Jaya tanpa pikir panjang akhirnya main hakim sendiri dengan menebas kaki kiri Muhdanil Marpaung hingga putus habis.

Informasi dikutip dari media infoorohil.com tentang kejadian tersebut berlangsung di Lokasi 13 Gg Buntu Dusun Suka Jadi Kepenghulian Bangko Permata Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir, Rohil, Kamis  (7/1/2021)

Ini koronologis kejadiannya, pada saat itu korban diladang milik orangtua pelaku dan kepergok oleh ibu pelaku bernama Cahaya Boru Ketaren korban sedang membawa buah sawit dilahan milik Cahaya Boru Ketaren. korban merupakan warga Balam KM 8 di tegur,  mengatakan bahwa sawit yang dibawa nya merupakan miliknya, lalu korban  mengatakan kalau ibuk Cahaya Boru Kateran bukanlah lawannya.

Selanjtnya pada saat itu, anak Cahaya BoruKetaren datang yang bernama Jhoni Ginting menanyakan kepada mamaknya tentang permasalahan yang terjadi. Lalu Cahaya Boru Ketaren mengatakan kalau Muhdanil Marpaung adalah pelaku pencuri buah sawit mereka. "Orang itu mencuri sawit kita," jelas ibunya.

Selanjutnya Jhoni Ginting tanpa berfikir panjang mengambil parang tebas di gubuk yang ada di ladang mereka dan mengejar pelaku bersama sama sebanyak 3 orang berkeluarga. Dan terjadi lah keributan serta dibarengi pembacokan yang di lakukan oleh jhoni Ginting hingga kaki kiri Muhdanil Marpaung (korban) Putus total. 

Setelah kejadian tersebut pelaku dan saksi melapor kejadian tersebut ke Pos Polisi Km.13 Balam Kepenghuluan  Bangko Bakti Kecamatan Bangko Posako, dan langsung di amankan di Mapolsek Bangko Pusako. Sementara korban di bawa masyarakat ke Puskesmas lBangko jaya km 12 dan akhirnya di rujuk ke rumah sakit Cahaya ke ujung tanjung.

Tindakan selanjutnya, pelaku dan barang bukti (bb) di amankan di Mapolsek Bangko Pusako guna untuk penyelidikan kejadian tersebut masih dalam penyelidikan unit reskrim Polsek Bangko Pusako.
(M Harahap)
Bagikan:

Komentar