DPRD Riau Sepakat Bentuk Pansus Konflik Lahan | riauantara.co
|
Menu Close Menu

DPRD Riau Sepakat Bentuk Pansus Konflik Lahan

Senin, 11 Oktober 2021 | 16:22 WIB


Pekanbaru, riauantara.co | Untuk menyelesaikan konflik lahan antara masyarakat versus perusahaan, DPRD Riau sepakat membentuk Panita khusus (Pansus). DPRD Riau akan meneliti secara mendalam konflik tersebut.

"Kita sama-sama tahu bahwa banyak sekali laporan terkait konflik lahan masyarakat dengan perusahaan. Bahkan ada yang tak berakhir dan menimbulkan kekecewaan", ujar wakil ketua DPRD Riau Agung Nugroho usai memimpin rapat paripurna DPRD Riau, Senin (11/10/21).

Ia mengatakan, usulan yang diinisiasi oleh salah satu anggota DPRD Riau itu, hari ini sudah disetujui. Selanjutnya pekan depan DPRD Riau akan membentuk Pansus dan diumumkan dalam rapat paripurna.

Wakil ketua DPRD Riau itu menjelaskan, target Pansus adalah menyelesaikan konflik-konflik lahan. Menegakkan kebenaran bersama Forkopimda lainnya. 

"Jadi DPRD akan membentuk dan meneliti secara khusus lebih mendalam terkait konflik lahan di Riau ini", ucap Agung Nugroho.

Sebelumnya kata Agung, DPRD Riau sudah pernah membentuk Pansus monitoring. Dan ini juga menjadi acuan. Mana yang menjadi kewenangan dari perusahaan dan mana yang menjadi kewajiban dari perusahaan. Tentunya ini harus terpenuhi.

"Nanti kita juga akan sesuaikan dengan peraturan baru yakni UU Cipta Kerja. Intinya kita coba menyelesaikan konflik tersebut dengan benar", tukasnya.

Agung pun meyakini bahwa hasil kerja Pansus tidak akan tumpang tindih dengan peraturan yang ada.

"Makanya kita nanti sinkronkan dengan aturan yang ada secara bersama-sama. Ini kan hasil dari aspirasi masyarakat", kata Agung. 
(fin)
Bagikan:

Komentar