Jabat Lurah Simpang Baru, Zulfi Sahri: Siap Bersinergi | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Jabat Lurah Simpang Baru, Zulfi Sahri: Siap Bersinergi

Jumat, 03 Desember 2021 | 19:12 WIB



PEKANBARU, (riauantara.co)  - Usai dilantik beberapa waktu yang lalu, pihak Kecamatan Binawidya melakukan serah terima jabatan (Sertijab) lurah simpang baru, Jum'at (3/12).


Lurah Simpang Baru Kecamatan Binawidya sebelumnya Zakris sertijab ke Zulfi Sahri. Kegiatan itu dilaksanakan di aula Kantor Kecamatan Binawidya, usai melakukan kajian tausiyah agama oleh ustad penceramah.


Sertijab yang dipimpin oleh Camat Binawidya Edi Suherman ini turut dihadiri oleh Seluruh Lurah dan ASN serta THL Kecamatan Binawidya.


Dalam sambutannya, Camat Binawidya Edi Suherman S.Sos M.Si menegaskannya kepada seluruh ASN Kecamatan Tampan untuk dapat lebih ekstra bekerja maksimal membantu mewujudkan program Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru.


"Saya minta seluruh ASN untuk bekerja maksimal. Jika tidak, maka ada waktunya kami melakukan evaluasi kepada pejabat terkait. Untuk itu, mari kita bersama-sama membantu dan mendukung program dari Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru," pungkas Edi Suherman.


Sementara Lurah Simpang Baru yang baru, Zulfi Sahri menyatakan bahwa jabatan sebagai Lurah adalah amanah yang diberikan pimpinan kepadanya. Maka dari itu dirinya siap bersinergi dan juga meminta kerja sama seluruh pihak mulai dari ASN, THL Kecamatan dan Kelurahan hingga RT/RW beserta tokoh masyarakat.


"Ini adalah amanah untuk saya, diharapkan seluruh jajaran Kecamatan Binawidya dapat membantu tugas saya sebagai lurah disini," harap Zulfi Sahri.**Kim

Bagikan:

Komentar