Ketua LPM Lepas 6 Goweser Senior LPM Pekanbaru tour Sumatera-Jawa | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Ketua LPM Lepas 6 Goweser Senior LPM Pekanbaru tour Sumatera-Jawa

Minggu, 17 Juli 2022 | 15:48 WIB




Riauantara.co.| Pekanbaru - Enam orang goweser (Pesepeda) senior LPM Pekanbaru- Provinsi Riau melakukan tour Sumatera-Jawa menggunakan sepeda.


Keenam pesepeda senior tersebut dilepas Ketua DPD Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kota Pekanbaru, Sarjoko di Jalan Riau Pekanbaru, Minggu (17/7/2022).


Mereka akan mengayuh sepeda guna memecahkan rekor bersepeda komunitas selama sebulan penuh dengan mengambil start dari Pekanbaru dan finish di Yogjakarta. 


Keenam goweser ini masing-masing adalah Bayu Ramadhan Surono, Tambandar, Nazaruddin Romo,  Irwan, Sumarno dan Halid.


Rencananya, para goweser yang juga pernah memcahkan rekor bersepeda Pekanbaru-Sumbar Titik Nol Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam ini ini akan bersepeda selama 30 hari untuk mencapai tujuan di Jogjakarta. 


Sarjoko berharap para pesepeda yang tergabung dalam Tim Gowes LPM Pekanbaru ini tetap menjaga kesehatan, memperhatikan keamanan bersepeda selama di jalan dan senantiasa menjaga kekompakan.


''Saya berharap semuanya senantiasa diberi kesehatan sampai ke tujuan dan tetap jaga kebersamaan, hati-hati selama bersepeda di jalan,'' pesan Sarjoko.


Keberangkatan tim Gowes LPM pekanbaru ini juga dilepas puluhan pesepeda hingga ke perbatasan  Riau Sumbar di Pangkalan. 


Jadi mereka akan melintas dari Pekanbaru, Memasuki Sumbar, Jambi, Palembang, Bengkulu, Lampung hingga menyeberang ke Pulau Jawa. 


''Mohon doakan kami bisa melaksanakan amanah ini, dan senantiasa diberikan kesehatan dan aman selama di perjalanan,'' ungkap Bayu Ramadhan Surono yang menjadi kepala rombongan.(ril)

Bagikan:

Komentar