Gelar Nobar Timnas U23, PLN Tebar Hadiah Bagi Pelanggan dengan Transaksi PLN Mobile Terbanyak | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Gelar Nobar Timnas U23, PLN Tebar Hadiah Bagi Pelanggan dengan Transaksi PLN Mobile Terbanyak

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:26 WIB

 Press Release No.29.PR/STH.00.01/III/UIDRKR/2024


RIAUANTARA.CO | ROHIL,  – PT PLN (Persero) melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Bagansiapiapi menggelar kegiatan nonton bareng (Nobar) Tim Nasional Indonesia vs Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U23 pada Senin 29 April 2024. Kegiatan ini berhasil menarik animo masyarakat untuk menyaksikan Indonesia U23 berlaga, sebanyak 200 warga tampak memadati halaman Kantor PLN ULP Bagansiapiapi. Untuk memeriahkan suasana Nobar, PLN menebar hadiah menarik yang diperuntukan bagi pengguna PLN Mobile dengan transaksi terbanyak pada periode April 2024 di Bagansiapiapi.


General Manager PLN Unit Induk Distribusi Riau dan Kepulauan Riau, Parulian Noviandri mengatakan, Kegiatan ini menjadi momen untuk mempererat silaturahmi dengan pelanggan. Melalui nobar ini diharapkan dapat meningkatkan _customer experience_ dan _engagement level_ serta mendorong masyarakat umum untuk menggunakan aplikasi PLN Mobile. 


“Bagi pelanggan dengan jumlah kali transaksi terbanyak di bulan April, kami telah menyiapkan beragam hadiah menarik. Nobar Timnas Indonesia di Bagansiapiapi semakin seru karena para pelanggan mendapatkan _free drink_ cukup dengan mengunduh aplikasi PLN Mobile dan tambahan _free snack_ apabila melakukan minimal 1 kali transaksi pembelian token melalui PLN Mobile,” ujar Parulian.


Parulian menambahkan, Di awal tahun 2024, PLN menggelar program Gelegar Maksi (Maksimalkan Transaksi) yang diperuntukkan bagi seluruh pengguna PLN Mobile. Pada program kali ini, pengguna yang aktif bertransaksi di PLN Mobile, berkesempatan untuk mendapatkan hadiah ratusan juta rupiah. Gelegar Maksi PLN Mobile 2024 merupakan program yang dihadirkan sebagai apresiasi kepada pelanggan yang telah menggunakan PLN Mobile.


“Setiap pelanggan yang aktif bertransaksi di PLN Mobile, akan mendapatkan jumlah kupon berdasarkan aktivitas seperti pembelian token minimal Rp 50.000, pembayaran tagihan listrik tanggal 1-10, transaksi pasang baru, tambah daya, pemasangan sementara, belanja di marketplace minimal Rp 50.000, pengisian listrik di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Battery swap di Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU),” ungkap Parulian.


Terdapat hadiah menarik pada Gelegar Maksi periode April 2024 yang bisa dilihat pada aplikasi PLN Mobile. Adapun caranya seperti berikut :

1. Buka aplikasi PLN Mobile.

2. Lakukan berbagai transaksi di PLN Mobile dan dapatkan kupon undian hadiah.

3. Masuk pada menu “Reward”

4. Pilih “Lihat Kupon Saya”

5. Pilih hadiah yang ingin ditukarkan dengan kupon yang anda miliki.


Aplikasi PLN Mobile memiliki berbagai fitur yang memberikan beragam kemudahan, mulai dari pembayaran tagihan listrik, pembelian token, promo layanan hingga informasi seputar kelistrikan. Bagi pelanggan PLN yang belum memiliki aplikasi PLN Mobile dapat segera mengunduh secara gratis melalui PlayStore atau AppStore.**

Bagikan:

Komentar