Masjid Mahabbah Al Aqsa Adakan Tausiah Agama dan Halal bi Halal | riauantara.co
|
Menu Close Menu

Masjid Mahabbah Al Aqsa Adakan Tausiah Agama dan Halal bi Halal

Minggu, 27 Maret 2022 | 21:59 WIB


Riauantara.co.| Pekanbaru- Dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1443 sebagai bulan yang penuh berkah dan kemuliaan warga RW 10 jalan Daru - daru Kelurahan Pebatuan Kecamatan Kulim mengadakan Tabliq disertai ceramah agama dan halalbihalal antar sesama warga setempat, Minggu (27/03/22).


Tema yang diusung dalam Tabliq kali ini adalah "Bulan yang penuh berkah dan ampunan" yang disampaikan oleh ustad Sakban Fahri Tandjung.S.Pd.I.MPD. dan diikuti secara antusia oleh warga masyarakat sekitar.



Tampak hadir dimasjid Muhabbah antara lain Kasisos Kecamatan Kulim Samhuri.SE, Ketua RW 10 Doni Alfriadi.SH. Ketua PK KNPI Kecamatan Rahmad Handayani, tokoh masyarakat dan seluruh warga RW 10 yang sangat antusias mendengarkan tausiah yang disampaikan oleh Al-Ustad.


Pantauan Riauantara.co. Ustad menyampaikan secara lugas dan jelas tentang keberkahan dan kemuliaan bulan suci Ramadhan agar warga dapat


mengaplikasikan nya nanti di bulan Ramadhan, Ustad juga menyampaikan bahwa muliakan guru- guru agama yang selalu mendidik generasi muda kita agar kedepannya tetap dapat menjaga Agama Allah SWT diatas Dunia ini, " siapa hatinya yang merasa lapang disaat Ramadhan datang maka dialah yang tidak menyia - yiakan ibadah sunnat sebelum datangnya Ramadhan, dan kita juga jangan sia-siakan umur kita selagi kita hidup,pergunakan untuk kita beribadah kepada Alla SWT ". (hz)


Bagikan:

Komentar